Friday, October 5, 2012

Tips Menggunakan Pembungkus Makanan


Jika anda merupakan salah satu orang yang hobi belanja, maka hal ini harus patut anda cermati. Anda harus benar-benar mengetahui makanan yang layak dikonsumsi dan makanan yang sudah tidak layak untuk dikonsumsi. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah teliti dalam memilih kemasan pada makanan demi menjaga kesehatan kita juga. 

Siapa saja haruslah teliti dan cermat dalam memilih segala macam produk. Jangan asal tergiur dengan kemasan yaang bagus tetapi tidak melihat label yang ada dalam kemasan, seperti misalnya tanggal kadaluwarsa.

Di bawah ini ada beberapa tips untuk menggunakan kemasan makanan yang aman, yaitu :
  • Hindari kantong kresek hitam untuk membungkus makanan.
  • Kurangi penggunaan plastik untuk membungkus makanan yang mengandung minyak / berlemak
  • Dalam penggunaan microwave jangan menggunakan plastik, kecuali sesuai anjuran.
  • Jangan menggunakan kemasan yang sudah rusak atau sudah berubah bentuk.

Di bawah ini juga  ada beberapa tips untuk memilih kemasan makanan, yaitu :
  • Pilihlah kemasan yang terbuat dari kaca atau keramik.
  • Pilihlah kemasan yang mencantumkan logo tara serta kode daur ulang.
  • Jangan memilih kemasan yang mencolok.
  • Patuhilah petunjuk dari produsen.
  • Jangan terlena dengan harga yang murah.
  • Jangan gunakan plastik untuk merebus.
  • Jangan menggunakan botol susu untuk sterilisasi.

Bagi anda yang memiliki balita, jangan merebus botol susu. Siram dengan air panas kemudian kocok-kocok. Tidak boleh menggosok botol susu dengan menggunakan sikat kawat, karena dapat merusak lapisan kemasan botol.
Jadi tetaplah waspada. 
Share this article :

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...