Thursday, August 16, 2012

Cara Mengetahui Anak Berperilaku Hiperaktif atau Masih Wajar


Dunia anak memang sangat mengasyikkan. Untuk anak-anak kecil, bermain adalah kehidupannya. jadi sangat wajar kalau pada masa-masa seperti itu anak-anak sangat aktif. tapi jangan sampai aktif melebihi batas kewajaran, kalau hal tersebut terjadi maka bisa digolongkan anak tersebut memiliki gangguan perilaku atau yang biasa dikenal hiperaktif. Pengen tahu tanda-tanda anak hiperaktif?


Hiperaktivitas pada anak sering muncul bersamaan dengan munculnya  gangguan perilaku yang lain, yakni gangguan pemusatan perhatian. Keduanya dikenal dengan istilah Gangguan Pemusatan Perhatian dan Hiperaktivitas (GPPH) atau dalam Bahasa Inggris, Attention Deficit and Hyperactivity Disorder (ADHD).
Gangguan ini  sering ditemukan pada anak  prasekolah, hingga usia 11 tahun. Pada usia sekitar 4 tahun, diperkirakan 40 persen anak pernah mengalami gangguan semacam ini dengan tingkat keparahan yang berbeda-beda.

Untuk orang-orang yang tidak memiliki pengetahuam tentang hal tersebut, sangat sulit untuk menilai apakah anak memiliki kelainan perilaku/hiperaktif atau kelakuan yang masih wajar. Yang pada akhirnya, anak yang hiperaktif akan mengalami keterlambatan masalah kecerdasan serta perkembangan mentalnya akibat terabaikan dari orang tuanya.

Cara gampangnya, anak sudah dianggap tidak wajar terhadap perilakunya apabila memiliki tanda-tanda sebagai berikut:
1. Meskipun sudah dilarang, tetapi si anak tetap nekat untuk memanjat apapun yang ada.
2. Tidak bisa diam, selalu melkukan gerakan yang terus menerus,misalnya kaki selalu di hentak-hentakkan, tidak bisa duduk manis dalam arti duduk selalu menggeliat.
3. Meskipun sempat cidera serius, tetap saja berlari dan bergerak sangat cepat.
4. Tidak bisa melompat dengan satu kaki, untuk anak umur 4 tahun
5. Selalu berantem denga teman mainnya, tidak pernah akur.
6. Suaranya sangat kencang dibanding teman-teman yang lainnya, dan lebih berisik.
7. Walaupun dengan sangat berhati-hati tetapi si anak malah sering berteman dengan orang asing.
8. Tidak memiliki rasa takut,padahal kadang hal yang dilakukan membahayakannya.
9. Tidak mampu fokus pada satu hal selama lebih dari beberapa menit.
10. Sulit mengikuti kegiatan yang membutuhkan perhatian, walaupun hanya  semenit atau 2 menit.
Share this article :

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...