Sunday, August 19, 2012

Flecainide, Obat untuk Mengatasi Ketidakstabilan Detak Jantung yang Parah



Salah satu obat untuk mengatasi kondisi detak jantung yang tidak teratur dan kronis adalah  Flecainide. Obat ini bisa digunakan untuk mengembalikan denyut jantung agar kembali normal atau stabil sehingga detak jantung akan dipertahankan, supaya lebih mantap dan teratur.


Flecainide lebih dikenal sebagai obat anti-arrhythmic yang mana kerjanya dengan merintangi sinyal-sinyal listrik tertentu di dalam hati yang bisa menimbulkan detak jantung yang tidak stabil. Apabila mengobati detak jantung yang tidak stabil bisa menurunkan resiko pembekuan darah, dan efek ini bisa mengurangi resiko serangan jantung maupun stroke.

Indikasinya antara lain: 


Obat ini biasa dipakai untuk mengobati beberapa jenis kondisi denyut jantung yang tidak stabil dan fatal, contohnya takikardia supraventricular paroksismal dan takikardia ventrikel persisten.

Dosis:


Flecainide merupakan jenis obat oral yang bisa diminum dengan maupun tanpa makanan terlebih dahulu. Dosis yang dianjurkan biasanya 2 kali dalam sehari atau seperti anjuran seorang dokter.

Indikasi dosis berdasarkan pada kondisi ginjal, usia, fungsi hati, kondisi medis, obat-obatan lain yang Anda gunakan, dan respon terhadap pengobatannya. Silahkan hubungi atau konsultasikan dengan dokter, jika kondisi Anda tidak mengalami perubahan  atau memburuk setelah mengkonsumsi obat ini.



Sumber: WebMD


Share this article :

0 comments:

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...